Iskandar, Fahmi (2024) Perancangan Sistem Kanban sebagai Media Pull System dan Visual Control Produk Stay Middle Comp pada Proses Progressive Stamping di PT Rachmat Perdana Adhimetal. Diploma thesis, Politeknik STMI Jakarta.
Text
1120066_Fahmi Iskandar_Abstrak.pdf - Accepted Version Download (154kB) |
|
Text
1120066_Fahmi Iskandar_TA.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
|
Text
1120066_Fahmi Iskandar_Turnitin.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
|
Text
1120066_Fahmi Iskandar_Dapus.pdf - Bibliography Download (163kB) |
Abstract
Sistem kanban adalah metode aliran kerja yang digunakan dalam berbagai industri. Konsep utama dibalik kanban adalah sistem pull, yang berfokus pada memproduksi barang atau menyelesaikan tugas hanya ketika ada permintaan atau kebutuhan untuk itu, bukan berdasarkan perkiraan atau jadwal tetap. PT Rachmat Perdana Adhimetal adalah perusahaan manufaktur otomotif dan non otomotif. Dalam proses produksinya, PT RPA memiliki kendala yaitu proses progressive stamping yang hasil produksinya tidak memenuhi permintaan dalam hal ini untuk produk stay middle comp karena masih menggunakan sistem dorong berbeda proses lainnya seperti proses spot welding dan quality checking yang sudah menggunakan sistem tarik dan juga kendala lainnya berupa belum adanya alat kontrol produksi. Untuk mengatasi kendala tersebut, cara yang dapat dilakukan adalah dengan menggunakan kanban sebagai penunjang sistem tarik, perencanaan produksi, dan alat kontrol produksi. Hasil pengumpulan, pengolahan, dan analisis data menunjukan sistem produksi yang diusulkan menggunakan sistem tarik, volume produksinya 12.150 pcs/hari, perencanaan produksi dari berdasarkan peramalan menjadi kanban yang berjumlah 162 kanban, serta membuat kanban qr code sebagai kontrol produksi. Penerapan sistem tarik membuat sistem progressive stamping selaras dengan proses yang lain yang sudah menggunakan sistem tarik, peningkatan volume produksi menjadikan stok yang disiapkan perusahaan mampu memenuhi permintaan pelanggan, perencanaan produksi menggunakan kanban membuat perusahaan fleksibel terhadap perubahan permintaan dan kondisi pasar yang fluktuatif, serta kartu kanban qr code membantu manajemen dalam kontrol produksi yang lebih mudah dan memiliki kelebihan dari kartu kanban yang ada pada proses lainnya yang tidak memiliki qr code seperti kanban yang dapat memuat informasi lebih detail dan dapat digunakan sebagai input data produksi. Kata Kunci : sistem produksi, kontrol produksi, progressive stamping, kanban
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Teknik Industri Otomotif |
Depositing User: | Whisnu Dwi Prasetiyo |
Date Deposited: | 16 Oct 2024 04:46 |
Last Modified: | 16 Oct 2024 04:46 |
URI: | http://repository.stmi.ac.id/id/eprint/1050 |
Actions (login required)
View Item |