Rancang Bangun Sistem Informasi Pendaftaran Bengkel Pada Aplikasi Layanan Jasa Otomotif (OTOFIX) Berbasis Android Dengan Metode Analyticalhierarchy Process (AHP)

Irfan, Muhammad Aulia (2021) Rancang Bangun Sistem Informasi Pendaftaran Bengkel Pada Aplikasi Layanan Jasa Otomotif (OTOFIX) Berbasis Android Dengan Metode Analyticalhierarchy Process (AHP). Diploma thesis, Politeknik STMI Jakarta.

[img] Text
1316081_Muhammad Aulia Irfan_Abstrak.pdf - Accepted Version

Download (89kB)
[img] Text
1316081_Muhammad Aulia Irfan_Tugas Akhir.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img] Text
1316081_Muhammad Aulia Irfan_HasCek Plagiasi.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (10MB)

Abstract

Bengkel Kendaraan Bermotor roda dua merupakan jasa di dunia otomotif dalam mereparasi kendaraan bermotor roda dua. Bengkel Kendaraan Bemotor yang biasa disebut “Bengkel Motor” dapat melayani bebrapa jenis layanan dan dapat menyelesaikan beberapa jenis permasalahan kendaraan bermotor roda dua. Banyaknya layanan yang dapat dilayani oleh sebuah bengkel didasari dari keandalan bengkel dan besar usaha bengkel. Namun, pada umumnya usaha bengkel motor kecil dan menengah dapat melayani Servis Umum, Ganti Oli, GantiKampas Rem, dan Turun Mesin. Dalam menjalankan pelayanannya, bengkel motor kecil dan menengah terkadang sulit dalam memberikan informasi kepada pelanggan dan sulit dalam memberikan kepastian dalam hal waktu pelayanan. Untuk saat ini proses penyebaran informasi dan pengelolaan informasi pada sebuah bengkel kecil dan menengah masih menggunakan media lisan ataupun tulisan dalam memberikan informasi umum pelayanan bengkel. Serta pencatatan hasil pelayanan yang masih menggunakan media kertas. Hal tersebut membuat pengelolaan informasi pada bengkel motor kecil dan menengah tidak dapat tepat, cepat dan akurat. Untuk mengatasi masalah tersebut diperlukan suatu sistem informasi yang terkomputerisasi dengan media penyimpanan terpusat dan terintegrasi dalam pengelolaan informasi bengkel motor. Sistem informasi yang diperlukan yaitu dalam bentuk aplikasi mobile atau android, guna mempermudah jangkauan terhadap pelanggan. Metode pengembangan sistem informasi yang digunakan adalah Incremental Development. Untuk menyelesaikan masalah pemilihan bengkel berkualitas ditentukan dengan metode Analytical Hierarchy Processi (AHP) Perancangan sistem menggunakan tools pemodelan Business Process Model and Notation (BPMN), Unified Modeling Language (UML), dan Kamus Data. Sistem informasi ini dibangun menggunakan Android Studio sebagai text editor dan compiler, Firebase sebagai database. Adanya sistem informasi pelayanan bengkel ini dapat memudahkan Bengkel Motor Kecil dan Menengah untuk mengelola informasi umum bengkel dan informasi pelaynan bengkel dengan cepat, tepat, dan akurat dalam hal memberikan informasi kepada pelanggan. Kata kunci: Sistem Pelayanan Bengkel, Bengkel Kendaraan Bermotor, Aplikasi Mobile, Incremental Development, Firebase

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Sistem Informasi Industri Otomotif
Depositing User: Whisnu Dwi Prasetiyo
Date Deposited: 09 Sep 2024 04:01
Last Modified: 09 Sep 2024 04:24
URI: http://repository.stmi.ac.id/id/eprint/1015

Actions (login required)

View Item View Item