Putri, Diana Habibbah (2023) Pengaruh Disiplin Kerja dan Fasilitas Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada PT Alpha Austenite. Diploma thesis, Politeknik STMI Jakarta.
Text
1719074_Diana Habibbah Putri_Abstrak.pdf - Accepted Version Download (218kB) |
|
Text
1719074_Diana Habibbah Putri_TA.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (3MB) | Request a copy |
|
Text
1719074_Diana Habibbah Putri_Turnitin.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) | Request a copy |
|
Text
1719074_Diana Habibbah Putri_Dapus.pdf - Bibliography Download (143kB) |
Abstract
Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh dari disiplin kerja dan fasilitas kerja terhadap kinerja karyawan PT Alpha Austenite. Hal ini dilakukan karena kondisi bisnis PT Alpha Austenite mengalami penurunan yang dapat dilihat melalui laba penjualan selama tiga tahun mulai dari tahun 2020 s.d. 2022. Penurunan laba dari tahun 2020 s.d. 2021 sebesar Rp304.824.850. Sedangkan penurunan laba dari tahun 2021 s.d. 2022 sebesar Rp364.719.940. Berdasarkan data tersebut, peneliti memutuskan melakukan penelitian agar mengetahui mengapa kondisi bisnis perusahaan mengalami penurunan. Hal ini kemungkinan dapat terjadi karena penurunan kinerja karyawan yang disebabkan kurangnya disiplin karyawan dan fasilitas perusahaan yang tidak lengkap ataupun sering mengalami kerusakan. Dalam penelitian ini, penulis menggunakan jenis penelitian asosiatif dengan teknik pengambilan sampel yang digunakan nonprobability sampling, yaitu sampling jenuh, dimana semua anggota populasi dijadikan sampel yang berjumlah 32 karyawan. Teknik pengumpulan data yang dilakukan yaitu dengan menggunakan kuesioner atau angket penelitian. Pengolahan data yang dilakukan dalam penelitian ini yaitu dengan menggunakan SmartPLS versi 4. Model analisis data yang digunakan adalah pengujian model pengukuran atau outer model yang berupa validitas konvergen dengan melalui nilai loading factor, validitas diskriminan, Average Variance Extracted (AVE), dan composite reliability. Selain itu juga terdapat pengujian model struktural atau inner model yang berupa pengujian R-square (R2), f-square (f2), Q-square (Q2), dan pengujian T-statistic. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, fasilitas kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, serta secara simultan disiplin kerja dan fasilitas kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan PT Alpha Austenite. Kata Kunci : Disiplin Kerja, Fasilitas Kerja, Kinerja Karyawan
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Disiplin Kerja, Fasilitas Kerja, Kinerja Karyawan |
Subjects: | Administrasi Bisnis Otomotif |
Depositing User: | Taufiqurrahman Muslih |
Date Deposited: | 29 Jan 2024 02:24 |
Last Modified: | 29 Jan 2024 02:24 |
URI: | http://repository.stmi.ac.id/id/eprint/804 |
Actions (login required)
View Item |