Pengaruh Beban Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada Divisi Sales Melalui Motivasi Kerja Sebagai Variabel Intervening Pada PT ASTRIDO TOYOTA CILEUNGSI

Marlan, Pragita (2023) Pengaruh Beban Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada Divisi Sales Melalui Motivasi Kerja Sebagai Variabel Intervening Pada PT ASTRIDO TOYOTA CILEUNGSI. Diploma thesis, Politeknik STMI Jakarta.

[img] Text
1719131_Pragita Marlan_Abstrak.pdf - Accepted Version

Download (465kB)
[img] Text
1719131_Pragita Marlan_TA.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)
[img] Text
1719131_Pragita Marlan_Turnitin.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
1719131_Pragita Marlan_Dapus.pdf - Bibliography

Download (169kB)

Abstract

PT Astrido Toyota Cileungsi merupakan salah satu cabang dealer resmi milik PT Astrido Jaya Mobilindo yang bergerak di bidang industri otomotif khususnya dalam penjualan mobil, perawatan serta penjualan suku cadang kendaraan mobil. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh beban kerja terhadap kinerja karyawan pada divisi sales melalui motivasi kerja sebagai variabel intervening pada PT Astrido Toyota Cileungsi. Dalam penelitian ini menggunakan tiga variabel yakni variabel independen (beban kerja), variabel dependen (kinerja karyawan) serta variabel intervening (motivasi kerja). Responden dalam penelitian ini ialah karyawan yang bekerja di PT Astrido Toyota Cileungsi terutama pada divisi sales dengan jumlah sampel yang digunakan sebanyak 31 karyawan, dengan metode teknik sampling jenuh. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder, pengumpulan data diperoleh melalui observasi, wawancara tak berstruktur serta hasil penyebaran kuesioner dengan indikator yang diukur dengan skala Likert. Analisis data penelitian ini menggunakan uji instrumen, uji asumsi klasik, dan uji hipotesis menggunakan path analysis, uji t serta uji sobel. Selanjutnya hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai salah satu acuan dalam meningkatkan kinerja karyawan pada PT Astrido Toyota Cileungsi. Hasil penelitian menunjukkan kesimpulan, yaitu : (1) beban kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap motivasi kerja. (2) beban kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. (3) motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. (4) beban kerja berpengaruh tidak langsung dan signifikan terhadap kinerja karyawan melalui motivasi kerja. Kata kunci : Beban Kerja, Motivasi Kerja, Kinerja Karyawan

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Administrasi Bisnis Otomotif
Depositing User: Whisnu Dwi Prasetiyo
Date Deposited: 23 Sep 2024 11:42
Last Modified: 23 Sep 2024 11:42
URI: http://repository.stmi.ac.id/id/eprint/1032

Actions (login required)

View Item View Item