Pengaruh Polypropylene Grafted Maleic Anhydride (PP-g-MA) terhadap Kuat Tarik, Kuat Lentur, Kuat Impak, dan Laju Alir pada Komposit Glass Fiber Polypropylene (GFPP)

Azizah, Fadhilah (2022) Pengaruh Polypropylene Grafted Maleic Anhydride (PP-g-MA) terhadap Kuat Tarik, Kuat Lentur, Kuat Impak, dan Laju Alir pada Komposit Glass Fiber Polypropylene (GFPP). Diploma thesis, Politeknik STMI Jakarta.

[img] Text
1518027_Fadhilah Azizah_Abstrak.pdf - Accepted Version

Download (10kB)
[img] Text
1518027_Fadhilah Azizah_TA.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (11MB) | Request a copy
[img] Text
1518027_Fadhilah Azizah_Turnitin.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (815kB) | Request a copy
[img] Text
1518027_Fadhilah Azizah_Dapus.pdf - Bibliography

Download (149kB)

Abstract

Seiring berkembangnya zaman polipropilena banyak digunakan dalam dunia industri otomotif. Hal ini didukung dengan serat kaca yang merupakan salah satu bahan penguat yang digunakan pada komponen-komponen otomotif. Penambahan coupling agent (CA) diharapkan dapat meningkatkan daya rekat antara serat dan matriks. Polypropylene grafted maleic anhydride (PP-g-MA) yang digunakan sebagai CA cocok digabungkan dengan Polipropilena (PP). Bahan penguat yang umum digunakan di industri otomotif yaitu serat kaca (glass fiber/GF). Dengan pencampuran PP dan GF akan menghasilkan komposit glass fiber polypropylene (GFPP). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh PP-g-MA terhadap kuat tarik, kuat lentur, kuat impak, dan laju alir dari komposit GFPP. PP yang digunakan yaitu PP jenis kopolimer, CA yang digunakan yaitu polypropylene grafted maleic anhydride (PP-g-MA), dan glass fiber yang digunakan berbentuk serpihan atau potongan serat (chopped fiber) yang berukuran 4,5 mm, dengan tipe E-glass. Total massa variasi penelitian adalah 15 kg. PP-g- MA berperan sebagai variabel bebas dalam penelitian ini yaitu dengan konsentrasi sebesar 0, 1, 3, 5, dan 7 %wt. Penelitian ini menggunakan metode ekstrusi dengan ekstruder jenis twin screw co-rotating dengan skala industri dan pembuatan dog bone menggunakan mesin injection mini. Analisis kuat tarik dilakukan menggunakan universal testing machine (UTM) berdasarkan ASTM D- 638, analisis kuat lentur menggunakan UTM berdasarkan ASTM D790, analisis kuat impak menggunakan impact tester dengan metode ASTM D256, dan analisis laju alir dengan metode ASTM D1238. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh kuat tarik tertinggi dengan penambahan 3% PP-g-MA yaitu sebesar 63,25 MPa; untuk uji kuat lentur tertinggi dengan penambahan 5% PP-g-MA yaitu sebesar 76,7 MPa; untuk uji kuat impak tertinggi dengan penambahan 5% PP-g-MA yaitu sebesar 44,30 MPa; dan untuk hasil uji laju alir tertinggi dengan penambahan 7% PP-g-MA yaitu sebesar 26,07 g/10 min. Kata kunci: glass fiber polypropylene (GFPP), polypropylene grafted maleic anhydride (PP-g-MA), kuat tarik, kuat lentur, kuat impak, laju alir.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: glass fiber polypropylene (GFPP), polypropylene grafted maleic anhydride (PP-g-MA), kuat tarik, kuat lentur, kuat impak, laju alir
Subjects: Q Science > QD Chemistry
T Technology > TP Chemical technology
Depositing User: Taufiqurrahman Muslih
Date Deposited: 09 Dec 2022 07:50
Last Modified: 09 Dec 2022 07:50
URI: http://repository.stmi.ac.id/id/eprint/234

Actions (login required)

View Item View Item